Heboh Pernikahan Termahal dengan Uang Panai Rp 4 Miliar, Ternyata Mempelai Pria Bukan Orang Biasa | Keepo.me

Heboh Pernikahan Termahal dengan Uang Panai Rp 4 Miliar, Ternyata Mempelai Pria Bukan Orang Biasa | Keepo.me

Di Sulawesi budaya memberikan uang panai atau biasa disebut dengan mahar bukanlah hal yang baru. Tradisi ini selalu dilakukan saat pengantin pria akan melamar seorang wanita yang ia idamkan.


Baru-baru ini seorang pengusaha sempat membuat heboh masyarakat, karena ia mampu memberikan uang panai dalam jumlah fantastis demi meminang wanita pujaannya. Uang senilai 4 Miliar pun rela ia keluarkan.

Dilansir dari Tribunnews.com, pria ini memberikan uang kontan sebesar 1 miliar untuk melamar pengantin perempuan. Tidak hanya itu saja ia juga memberikan pengantin wanita rumah mewah, mobil serta satu set perhiasaan dengan harga masing-masing sebesar 1 miliar hingga total semua mencapai 4 miliar.

Akad pernikahan ini digelar di Kelurahan Malewang, Kecamatan Polut, Kabupaten Takalar Sulawesi selatan pada hari Sabtu tanggal 23 Februari 2019.

Pesta pernikahan ini juga dihadiri oleh Sandiaga Uno


Pesta Pernikahan pasangan pengantin Andi Emma Ainun Nidzma dan Sadli Nurjaffia Ichsan ini digelar secara meriah pada Minggu, (24/2/2019). Banyak pengusaha-pengusaha sukses yang menghadiri acara pernikahan tersebut. Bahkan kabarnya Sandiaga Uno pun juga mendatangi acara pernikahan yang diadakan oleh pasangan ini.

Diketahui, sang pengantin laki-laki, Sadli Nurjafia Ichsan merupakan putra sulung dari mantan Bupati Gowa 2 periode, Ichsan Yasin Limpo.

Mempelai pria berprofesi sebagai pengusaha


Mempelai pria yang biasa dipanggil Jaffi ini berprofesi sebagai pengusaha sukses di Sulawesi. Berbeda dengan keluarga lainnya yang banyak berkecimpung di dunia politik, Jaffi malah memilih untuk menekuni dunia bisnis. Sementara wanita yang ia nikahi adalah seorang mahasisiwi lulusan kedokteran Universitas Hasanuddin (UNHAS).

Disebut-sebut sebagai pernikahan termahal


"Saya terima nikahnya Andi Emma Ainun Nidzma bin Andi Muh Rizal dengan mahar 88 real, seperangkat alat salat, dan satu stel perhiasan emas berlian tunai karena Allah," ucap Sadli Nurjafia, saat melangsungkan akad pernikahan.

Setelah mengucapkan akad banyak tamu undangan yang bersorak sorai gembira. Sandiaga Uno pun juga sempat menghadiri akad pernikahan pasangan ini.

Dengan uang mahar senilai 4 miliar dan pesta pernikahan yang mewah, pernikahan ini disebut-sebut sebagai pernikahan termahal di Sulawesi Selatan.

Pernikahan pasangan bernama Sadli Nurjaffia dan Andi Emma ini sempat membuat publik tercengang. Bagaimana tidak, mahar yang diberikan mempelai pria agar bisa menikahi wanita pujaannya bernilai cukup fantasis. Jadi wajar juga jika banyak yang menyebut ini sebagai pernikahan termahal di Sulawesi Selatan.

sumber


Contact Us

Name

Email *

Message *

Categories

Search This Blog

Powered by Blogger.